Selasa, 23 April 2024

Genmuda – Halloween identik dengan film-film horor dan thriller, salah satunya adalah adalah film Halloween yang mengangkat tokoh pembunuh sadis bernama Michael Myers. Ya, franchise film lawas ini kembali hadir di tahun ini dengan judul Halloween Kills.

Film ini sendiri merupakan lanjutan dari film Halloween (2018) dengan bumbu-bumbu film terdahulu. Seru atau engga? Simak dulu ulasan Genmuda.com berikut ini!

Dendam kesumat Michael Myers

Film Halloween Kills ©Universal Studios/2021

Awal film masih berkaitan dengan film sebelumnya saat Laurie (Jamie Lee Curtis) bersama Karen (Judy Greer) dan Allyson (Andi Matichak) menjebak Michael Myers (James Jude Courtney) di dalam ruang bawah tanah rumah mereka. Ketiganya lantas menuju rumah sakit untuk mengobati luka parah yang dialami oleh Laurie.

Ketiganya percaya bahwa Michael benar-benar terbakar hidup-hidup dalam rumah tersebut. Nahas, ternyata sang pembunuh justru berhasil lolos dan kembali meneror seisi kota Haddonfield.

Teror inilah yang kemudian membawa kita ke cerita Halloween di tahun 1978. Dimana awal mula lahirnya pembunuhan berantai Michael di malam Halloween serta siapa saja korban yang berhasil selamat saat itu.

Sejumlah saksi hidup dari film pertama itu pun menceritakan kengerian teror yang mereka lihat. Mereka pun panik setelah mengetahui sosok pembunuh bertopeng itu kembali berkeliaran di kota Haddonfield.

Menegasikan film sebelumnya

Film Halloween Kills ©Universal Studios/2021

Harus diakui bahwa film Halloween Kills menawarkan cerita yang cukup potensial untuk dikembangkan. Tapi sayangnya, peluang itu seolah cuma jadi gimmick semata buat mendatapkan untung.

Alih-alih menjadi benang merah dari film Halloween di tahun 1978 dan 2018, film garapan David Gordon Green ini justru membuat kedua film sebelumnya tampak kacau. Kenapa? Soalnya cerita hanya fokus ke sosok Michael semata.

Padahal, jika ditelisik lebih jauh banyak karakter lawas yang muncul hanya sekedar gimmick. Bahkan sosok Laurie yang sebelum-sebelumnya tampil badass malah menjadi figuran yang tampil tak berdaya.

Hasilnya film ini terasa minim konflik dan cuma fokus pada perburuan Michael oleh warga Haddonfield yang terasa antiklimaks.

Etapi, film Halloween Kills masih menawarkan nilai positif dari segi jump-scare dan scoring yang bikin jantung Kawan Muda copot. Adegan pembunuhan sadis di film ini pun mampu bikin dahi penonton mengkerut.

Kesimpulan

Tentunya Halloween Kills masih menawarkan cerita menggantung karena masih ada film Halloween Ends di tahun depan. Akan tetapi jika ada yang bilang ini membuka lembaran baru kebangkitan Michael Myers, penulis justru berpendapat bahwa film inilah yang menghancurkan kisah sang pembunuh yang dibangun epik, khususnya pada film Halloween (2018).

Kalo Kawan Muda masih ingin senam jantung, gak ada salahnya untuk menyaksikan Michael Myers di bioskop kesayangan kalian mulai 20 Oktober 2021. Berikut cuplikan trailernya.

Our Score

Comments

comments

Velesya Dea
A charmwoman