Kata Dokter, Ini 4 Kriteria Memilih Sepatu yang Pas Buat Kaki Kamu!
Genmuda – Sepatu jadi bagian fashion yang identik sama identitas gaya hidup sama kepribadian seseorang. Tapi Kawan Muda tau engga kalo memilih sepatu itu juga gak boleh asal-asalan, loh.
Hal itulah yang disampaikan oleh dr. Langga Sintong, Sp.OT dalam acara Skechers World of Comfort di Main Atrium Mall Senayan City, Jakarta, Kamis (24/11/2022). Menurut Dokter Spesialis Orthopeadi dan Traumatologi itu, setiap orang engga boleh asal untuk memilih sepatu demi kesehatan mereka.
Langga bilang setidaknya ada empat kriteria yang diperlukan untuk memilih sepatu. Cara yang paling dasar adalah mengetahui bentuk serta fungsi dari sepatu tersebut seperti apa.
“Pertama kenali bentuk dan karakter kaki kita, karena akan menentukan kenyamanan. Kemudian tujuannya untuk apa, olahraga atau fashion.” jelas dr Langga.
Selain itu dia juga menyarankan untuk membeli sepatu di sore hari. Soalnya ukuran kaki akan cenderung membesar di sore hari. Hal ini berguna agar sepatu tidak terlalu besar atau kekecilan saat digunakan.
“Kemudian waktu memilih sepatu sebaiknya dilakukan sore hari. Karena saat kaki kita telah berjalan, kaki kita akan sedikit membesar. Selain itu sebaiknya bawa pula sepatu dan kaos kaki yang sering kita pakai. Jangan terpancing oleh model, yang paling penting adalah nyaman.” tambahnya.
Pada kesempatan yang sama Skecher juga menampilkan Skechers World of Comfort dari tanggal 25-27 November 2022 di Main Atrium Mall Senayan City, Jakarta Pusat. Selain menawarkan produk terbaru, di sini ada banyak instalasi modern lengkap dengan serangkaian teknologi yang diusung oleh sepatu-sepatu Skechers.
“Kami sangat bersemangat untuk menghadirkan Skechers World of Comfort, ini merupakan wujud terima kasih kami atas minat masyarakat Indonesia terhadap teknologi dan kenyamanan yang kami tawarkan melalui setiap koleksi sepatu Skechers. ” kata General Manager Brand Marketing PT Map Aktif Adiperkasa Tbk, Nino Priambodo.
FYI, salah satu teknologi unggulan yang ditampilkan oleh Skecher adalah teknologi Air Cooled Memory Foam yang memungkinkan peningkatan sirkulasi udara pada kaki sehingga menambah kenyamanan sepatu olahraga.
Ada pula Goodyear Performance Outsole, yang merupakan kolaborasi Skechers dengan Goodyear. Sepatu-sepatu ini dirancang agar tahan lama, dan memiliki cengkraman yang sangat baik pada berbagai permukaan dan kondisi cuaca, serta peningkatan stabilitas saat digunakan.
“Semoga Skechers World of Comfort dapat menjadi hiburan dan edukasi berbelanja yang menarik bagi masyarakat Indonesia. Kami berharap momen ini dapat memperkenalkan teknologi kenyamanan Skechers ke lebih banyak masyarakat Indonesia” tutup Nino.
Buat kamu yang kepo dan penasaran sama koleksi sepatu Skechers langsung aja datang dan cobain langsung pengalaman di Skechers World of Comfort. (sds)