Selasa, 19 Maret 2024
Hiburan

Ini 7 Fakta Menarik dari Kisah Cinta Millennials ‘Galih dan Ratna’

CAST and CREW dalam Press Konfres Film "Galih dan Ratna" Rabu (25/1) di Rolling Stone Cafe, Jakarta @Genmuda.com/2017 Fanny

Genmuda – Di jaman sekarang ini cinta pertama mungkin engga berarti karena selalu beranggapan akan ada cinta selanjutnya. Padahal cinta pertama itu adalah proses soul searching yang ngebentuk siapa diri kita sebenarnya.

Hal itulah yang utarakan sama Lucky Kuswadi selaku sutradara film “Galih dan Ratna” saat konfrensi pers film tersebut, di Rolling Stone Cafe, Jakarta, Rabu (25/1). “Abu-abu adalah sebuah warna transisi antara hitam dan putih, dan masa SMA adalah masa yang mebingungkan, masa transisi antara remaja dan dewasa.”

Sebagaimana Kawan Muda tau, kisah cinta ‘Galih dan Ratna’ pernah hits di tahun 1979 dengan judul “Gita Cinta dari SMA” yang diperankan oleh Rano Karno dan Yessy Gusman. Kisah dua sejoli ini kemudian nge-hype banget pada masanya, bahkan sampe sekarang kedua nama itu udah jadi trademark dari dua pemerannya itu.

Engga heran kalo kemudian Lucky mau me-remake film fenomenal tersebut secara lebih kekinian dan pas buat generasi milenial kayak Kawan Muda. Dua talenta muda dipercayain buat meranin tokoh Galih dan Ratna, yaitu Reval Hady dan Sheryl Sheinafia.

Proses syuting film “Galih dan Ratna” pun udah rampung beberapa waktu lalu, dan kamu udah bisa nonton filmnya pada 9 Maret 2017. Nah, sebelum nonton bareng pacar, gebetan, temen, atau sama keluarga kamu, mendingan kamu baca aja dulu 7 fakta menariknya yang udah Genmuda.com rangkumin. Sikat skoy!

1. Perbedaan Galih dan Ratna tahun 1979 dengan tahun 2017

Refal Hady (Galih) dan Sheryl Sheinafia (Ratna) dalam Press Konfres Film “Galih dan Ratna” Rabu (25/1) di Rolling Stone Cafe, Jakarta @Genmuda.com/2017 Fanny

Kalo ada yang ngebedain dari versi lawas, itu semua engga lepas dari masalah dan latar belakang masalah percintaan Galih dan Ratna. Kisah cinta pasangan milenial ini justru dihadapikan pada perbedaan prinsip masing-masing karakter. (Yang jelas anak muda kekinian deh gaes).

Sang sutradara juga mengakui ada beberapa adegan ikonik yang harus dihilangkan, karena menyesuaikan jaman dan tema di masa sekarang. Namun engga usah khawatir gaes, itu semua engga bakal ngurangin esensi filmnya secara keseluruhan kok.

 

2. Pencarian karakter

Lucky Kuswamdy Sutradara dalam Press Konfres Film “Galih dan Ratna” Rabu (25/1) di Rolling Stone Cafe, Jakarta @Genmuda.com/2017 Fanny

Lucky Kuswandi selaku sutradara bilang ke Genmuda.com kalo doi sangat kesulitan buat mencari pemeran utama. Alasannya sih sederhana, karena sosok Galih dan Ratna udah melekat banget sama Rano Karno dan Yessy Gusman. Doi pun perlu waktu dua bulan buat memilih pemain yang tepat sebelum akhirnya mempercayai Refal dan Sheryl.

3. Keterlibatan Joko Anwar

Joko Anwar (Guru) dalam Press Konfres Film “Galih dan Ratna” Rabu (25/1) di Rolling Stone Cafe, Jakarta @Genmuda.com/2017 Fanny

Sutradara berbakat, Joko Anwar, juga punya andil di film ini loh. Eits, tapi doi bukan lagi ‘ngedirect’ ya, melainkan ikut ambil bagian sebagai aktor. Doi memerankan seorang guru di SMA tempat Galih dan Ratna saling bertemu dan akhirnya jatuh cinta.

Sekedar catatan, meski namanya udah dikenal sebagai sutradara, doi tetep harus ikutan casting sampe tiga kali buat ngedapetin peran tersebut. Dan menariknya lagi ini adalah film ke-30 Joko Anwar sebagai seorang aktor, bukan sutrada. “Iya, banyakan gue akting daripada jadi sutradara.” terang Joko Anwar kepada Genmuda.com.

4. Pengisi soundtrack yang ciamik

GAC (Gamaliel, Audrey, Cantika) dalam Press Konfres Film “Galih dan Ratna” Rabu (25/1) di Rolling Stone Cafe, Jakarta @Genmuda.com/2017 Fanny

Kisah “Galih dan Ratna” juga engga lepas dari lagu-lagunya yang tetep hits meski udah 30 tahun berlalu. Otomatis bukan cuma ceritanya aja yang diubah jadi millennial, tapi juga soundtracknya. GAC (Gamaliel, Audrey, dan Cantika) akhirnya dipercayai buat ngaransemen salah lagu yang sempat dibawain sama almarhum Chrisye, –tentunya engga melupakan jati diri musik mereka.

Rencananya soundtrack film ini akan dirilis lebih awal, yakni 1 Februari 2017. Selain GAC, masih ada musisi keren lainnya yang mengisi OST Galih dan Ratna, seperti Sheryl Sheinafia, Randy Pandugo, White Shoes & the Couple’s Company, Sore, Koil, Ivan Gojaya, dan Agustin Oendari.

5. Tantangan Sheryl meranin tokoh Ratna

Sheryl Sheinafia (Ratna) dalam Press Konfres Film “Galih dan Ratna” Rabu (25/1) di Rolling Stone Cafe, Jakarta @Genmuda.com/2017 Fanny

Meski Sheryl termasuk aktris serba bisa, tapi bukan berarti doi bisa gampang meranin tokoh Ratna. Doi ngaku ke Genmuda.com kalo perannya kali ini sangat membutuhkan perjuangan lebih besar.

“Aku harus nonton filmnya (Gita Cinta dari SMA) sampai dua kali buat mendalami sosok Ratna. Selain itu aja, aku ikutan baca bukunya, namun emang engga sempet selesai.” terang Sheryl yang mengaku ikut seneng karena terlibat nge-remake lagu “Gita Cinta dari SMA.”

6. Karakter Galih yang tergambar dari sosok Reval Hady

Refal Hady (Galih) dalam Press Konfres Film “Galih dan Ratna” Rabu (25/1) di Rolling Stone Cafe, Jakarta @Genmuda.com/2017 Fanny

Belum kenal sama cowok ini? Engga apa-apa kok, soalnya film “Galih dan Ratna” emang film pertama Refal. Walaupun film pertama, sosok kalem doi lah yang kemudian bikin Lucky ngerasa pas buat mempercayakan tokoh Galih. Apalagi diceritain kalo Galih adalah sosok cowok yang ‘kalem-kalem tapi cool.’ Cocok kan? He-he.

7. “Galih dan Ratna” Music Concert

Via dok.JOOX
(Sumber. dok.JOOX)

Bukan cuma film, semua musisi pengisi soundtracknya juga bakal kasih kamu konser musik spesial loh. Bekerjasama dengan Joox Indonesia, acara berjudul “Galih dan Ratna” Music Concert bakal digelar pada tanggal 24 Febuari 2017 di Halll Kota Kasablanka.

Dengan harga tiket Rp 99.000, kamu udah bisa dapet dua tiket nonton film “Galih dan Ratna” serta dua tiket nonton penampilan GAC, Sheryl Sheinafia, Randy Pandugo, White Shoes & the Couple’s Company, Sore, Kol, Ivan Gojaya, dan Agustin Oendari. Engga berenti sampe di situ, kamu juga bisa mendapatkan 1 VIP JOOX selama satu bulan untuk satu pengguna.

(sds)

Comments

comments

Al Fanny Panestika
Wannables, penyuka ice cream dan colak colek Nutela