Jum'at, 26 April 2024

Genmuda – Kabar gembira buat kamu para penggemar setia Hiromi Uehara nih, Kawan Muda. Sang komposer dan pianis Jepang engga lama lagi bakal tampil di Jakarta loh!

Sekedar info, ini bukan kali pertama Hiromi ngegelar konser di Tanah Air. Di tahun 2006, doi pernah datang ke Indonesia buat ngepromosiin albumnya yang berjudul ‘Spiral’. Bahkan, di pertengahan tahun lalu doi juga baru aja tampil di Cotton Club Jakarta, atau yang sekarang dikenal sebagai Motion Blue Jakarta.

Lebih lanjut, untuk penampilannya kali ini, Hiromi bakal hadir lagi dalam format The Trio Project bersama pemain bass Anthony Jackson dan pemain drum Simon Phillips. Rencananya, mereka bakal kembali tampil di Motion Blue Jakarta pada 23, 24, dan 25 Agustus mendatang.

(Sumber: PT. Java Festival Production)
(Sumber: PT. Java Festival Production)

Nah, buat kamu yang pengen nonton penampilan Hiromi The Trio Project feat. Anthony Jackson & Simon Phillips, kamu udah bisa reservasi tiketnya di situs motionbluejakarta.com. Ada tiga kelas tiket yang tersedia, dengan harga mulai dari 1,2 juta rupiah sampai 9,25 juta rupiah (termasuk pajak).

Selain itu, perlu diingat pula kalo di masing-masing hari terdapat dua pertunjukan pada pukul 19.00 WIB dan 22.00 WIB. Tiap pertunjukan butuh tiket yang berbeda, jadi kamu engga bisa ngegunain tiket yang udah kamu beli di satu pertunjukan buat pertunjukan lainnya dengan alasan apapun.

Hiromi dan segudang prestasinya

FYI, buat kamu yang belum kenal cewek Jepang ini, Hiromi pertama kali nyuri perhatian komunitas jazz dengan album debutnya yang berjudul ‘Another Mind’. Album pertamanya itu tersebar sampai ke tanah kelahirannya Jepang, di mana album tersebut ngedapetin penjualan Gold (100.000 keping) dan ngeraih penghargaan Jazz Album Of The Year Award dari Asosiasi Industri Rekaman Jepang (RIAJ).

Selanjutnya, rilisan kedua Hiromi yang berjudul ‘Brain’ berhasil menangin Horizon Award di Surround Music Awards 2004, Swing Journal’s New Star Award, Jazz Life’s Gold Album, HMV Japan’s Best Japanese Jazz Album, dan Japan Music Pen Club’s Japanese Artist Award. ‘Brain’ juga sukses nyabet Album Of The Year di pilihan pembaca Swing Journal 2005.

Hiromi (Sumber: loket.com)

Beralih ke tahun 2006, Hiromi mampu ngebawa pulang penghargaan Best Jazz Act di Boston Music Awards dan Guiness Jazz Festival Rising Star Award. Doi pun ngedapetin penghargaan Jazzman Of The Year, Pianist Of The Year, dan Album Of The Year dari pilihan pembaca Swing Journal Jepang untuk single ‘Spiral’. Hiromi lalu nerusin kemenangannya dengan single ‘Time Control’ di tahun 2007.

Belum usai sampai di situ, prestasi Hiromi masih terus gemilang di tahun 2009. Di tahun tersebut, doi rekaman bareng pianis Chick Corea — yang doi jumpai di Jepang saat berumur 17 tahun — di album ‘Duet’, yang terdiri dari dua CD rekaman live konser lintas generasi dan intas budaya mereka di Tokyo.

Engga ketinggalan, Hiromi udah muncul pula di album internasional pemain bass Stanley Clarke, ‘Jazz In The Garden’, yang turut nampilin mantan drummer Chick Corea, Lenny White. Bahkan, ‘The Stanley Clarke CD’ yang nampilin doi pun sukses menangin Grammy Award buat kategori Best Contemporary Jazz Album.

Babak baru kehidupan musik Hiromi

Hiromi (Sumber: loket.com)

Namun demikian, setelah ngerilis beberapa album selama ini, album ‘Spark’ ternyata jadi babak terakhir dari kehidupan musik Hiromi.

“Saya selalu ingin belajar, jadi saya selalu membuka kuping besar saya, siap untuk belajar setiap menit saya bermain,” katanya pada majalah Down Beat.

So, kalo kamu pengen tahu kayak gimana evolusi paling akhir dari permainan piano Hiromi, jangan lewatin penampilannya bulan depan ya, Kawan Muda. Lumayan loh, kamu bisa nikmatin penampilan memukau doi sambil icip-icip makanan dan minuman terbaik di di Motion Blue Jakarta. Buruan beli tiketnya! (sds)

Comments

comments

Gabrielle Claresta
Eccentric daydreamer