Jum'at, 29 Maret 2024

Genmuda – Ngebahas MCU khususnya “Avenger 4” mirip-mirip dengan cerita One Piece, alias banyak teorinya. Karena ending “Infinity War” gantung maka wajar jika banyak fans punya prediksi mereka sendiri.

Terlepas teori mana yang paling benar, bocoran “Avenger 4” cuma diketahui oleh sutradara, penulis naskah, para aktor, dan produk merchandise kayak mainan atau action figure seperti yang akan kita bahas sekarang.

Entah disengaja untuk kebutuhan marketing semata, seorang kontributor forum dikusi film, James Conway, membagikan foto mainan keluaran Hasbro yang berisi gambar Thor dan Rocket,— yang diyakini sebagai merchandise “Avengers 4” pada Kamis (11/10), di akun Twitternya.

Meski langsung buru-buru dihapus, foto tersebut udah disimpan oleh sejumlah netizen dan menjadi pembicaraan seru. Apalagi dua superhero ini emang jadi partner ikonik di “Infinity War”.

via: Instagram
(Sumber: Instagram)

Kedua karakter yang selamat dari ‘petikan jari’ Thanos ini mengenakan kostum luar angkasa berwarna putih hitam dengan perpaduan corak merah. Gak cuma itu, ada pula logo Avengers di dada kiri seragam mereka.

Selain itu, fokus fans juga teralihkan dengan gambar di pojok kanan kemasannya dimana terdapat gambar Captain Marvel dan Captain America. Berbeda dengan Captain Marvel yang tampil dengan kostum aslinya, penampilan Stever Rogers justru mengenakan kostum yang sama dengan yang digunakan oleh Thor dan Rocket.

Apabila merujuk pada gambar merchandise tersebut, besar kemungkinan jalan cerita Avengers akan kembali menampilkan pertempuran luar angkasa lengkap dengan seragam baru untuk semua geng Avengers.

Teori lain yang gak kalah seru

via: Twitter
(Sumber: Twitter)

Sejumlah forum diskusi fans MCU di Reddit juga menduga jika kostum tersebut mirip dengan kostum yang digunakan oleh Dr. Hank Pym di film “Ant-Man and The Wasp” saat memasuki dunia quantum realm. Berdasarkan after credit filmnya, diceritakan Ant-Man akhirnya terjebak dalam dunia tersebut dan… salah satu orang jenius yang tersisa setelah serangan Thanos adalah Tony Stark.

Para fans kemudian membuat teori yang lebih masuk akal dengan bocoran merchandise tersebut. Mereka menduga jika nantinya Thor dan Rocket lah yang masuk ke dunia quantum realm untuk menyelamatkan Ant-Man dan mencegah serangan Thanos di masa lalu dengan teknologi alam kuatum.

Well, buat Kawan Muda yang belum tau, kasus bocornya cerita Avengers gara-gara merchandise mainan sebelumnya pernah terjadi pada Februari 2018. Kala itu bocoran yang keluar adalah senjata Strombreaker yang dibuat dengan ornamen kayu dari Groot. Menariknya prediksi tersebut benar-benar terbukti sama jalan cerita film “Infinity War”.

Terus, apakah bocoran kali ini akan benar-benar terbukti lagi? Kita tunggu aja sampai waktu penayangan “Avengers 4” pada 8 Maret 2019.

Comments

comments

Saliki Dwi Saputra
Penulis dan tukang gambar.