Rabu, 24 April 2024

Genmuda – ASUS baru aja ngenalin jajaran laptop gaming mainstream, TUF Gaming FX505 versi terbaru yang menggunakan prosesor AMD Ryzen™ Mobile Seri 3000 pada Selasa (25/6) di Jakarta. Seri TUF Gaming FX505 kali ini juga merupakan laptop gaming pertama di dunia yang menggunakan prosesor AMD Ryzen Mobile Generasi Kedua Seri 3000H terbaru dengan performa tinggi dari AMD yang jadi dapur pacu notebook-notebook ultrathin dan gaming.

Hampir mirip kayak saudaranya, TUF Gaming FX505 seri terbaru kali ini juga tetap punya tampil gahar dan udah mengantongi sertifikasi ketahanan standar militer. Pihak ASUS berani ngeklaim kalo perangkat ini mampu menghadirkan performa paling apik di kelasnya.

©ASUS Indonesia

“ASUS TUF Gaming FX505 merupakan laptop gaming pertama di dunia yang mengadopsi prosesor AMD Ryzen Mobile Generasi Kedua Seri 3000 guna memberikan pengalaman komputasi gaming yang lebih baik kepada para pengguna,” ujar Jimmy Lin, Country Manager ASUS Indonesia.

“Selain powerful, TUF Gaming FX505 terbaru juga tetap tangguh karena telah lolos berbagai pengujian ektrem dan mendapatkan sertifikasi uji ketahanan standar militer MIL-STD810G,” tambah Jimmy.

Gahar luar dalam

TUF Gaming FX505 (Foto: Dio Firdaus/2019)

ASUS TUF Gaming FX505 dilengkapi layar IPS-level berukuran 15,6 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080 pixel). Layarnya juga udah menggunakan teknologi NanoEdge Display dengan ukuran bezel setipis 6,5 milimeter. Keseluruhan laptop ini tampil dengan bodi yang lebih ramping dibandingkan dengan laptop 15 inci lainnya.

Karena udah mengantongi sertifikasi ketahanan berstandar militer MIL-STD 810G, laptop ini sekaligus lolos dari berbagai pengujian ekstrem seperti uji jatuh dan getaran, uji temperatur, uji kelembapan, hingga uji radiasi sinar matahari.

Gak usah takut overhead karena ASUS dibekali sistem pendingin Hypercool Technology dimana terdapat dua kipas berperforma tinggi serta sistem Anti-Dust Cooling sehingga debu gak bakal numpuk di heatsink.

Keyboard TUF Gaming FX505 telah dilengkapi dengan RGB backlit. Melalui aplikasi Armoury Crate, lo bisa mengatur tingkat kecerahan backlit pada keyboard dan memilih warna tampilannya. FYI keyboardnya tahan terhadap penggunaan hingga 20 juta kali tekan.

Keunggulan utama prosesor di laptop ini ada pada arsitektur Zen yang sudah menggunakan pemrosesan 12nm, sehingga dapat tampil dengan performa ngebut tanpa harus mengorbankan ketahanan daya baterainya berkat prosesor yang hemat daya.

Buat melengkapi performa tersebut terdapat chip grafis dengan opsi Radeon™ RX 560X dan NVIDIA GeForce GTX 1650 dan 1660Ti. Yang menarik adalah kombinasi hardware tersebut ternyata gak cuma bertenaga untuk menjalankan berbagai macam game modern saat ini, tetapi juga dapat digunakan sebagai penunjang kebutuhan para kreator konten.

Prosesor AMD Ryzen™ Mobile Generasi Kedua Seri 3000 ini juga memiliki kemampuan multitasking yang sangat baik berkat jumlah core dan thread yang diusungnya. Simpelnya laptop ini juga cocok buat menjalankan aplikasi profesional kayak ngedit video atau foto.

Kalo lo tertarik, seri TUF Gaming FX505 dibanderol di pasaran dengan harga Rp 10,2 juta. Selain itu dalam acara tersebut ASUS turut meluncurkan seri ROG Zephyrus GA502DU seharga Rp 20,2 juta. (sds)

Comments

comments