Jum'at, 26 April 2024

Genmuda – Ngelihat ilusi optik sering kali bisa bikin nagih. Tapi, di sisi lain hal tersebut juga bisa ngehanyutin dan bikin geleng-geleng kepala, sampai-sampai para ahli ngebikin daftar yang berisi sejumlah ilusi optik terbaik.

Setiap tahunnya, Neural Correlate Society secara rutin ngeluarin daftar ilusi terbaik. Berbagai ilusi optik yang masuk dalam daftar tersebut bukan cuma sekedar ilusi optik yang viral di dunia maya, tapi lebih kepada ilusi optik yang ngedorong kemampuan otak buat ngeproses “pengalaman persepsi yang tidak sesuai dengan realitas fisik.”

“Bagaimana kita melihat dunia luar — persepsi kita — dihasilkan secara tidak langsung oleh mekanisme otak… dan demikian pula semua persepsi merupakan ilusi sampai batas tertentu. Studi tentang ilusi bersifat penting bagi pemahaman kita terhadap persepsi sensorik, serta banyak penyakit mata dan syaraf,” demikian penjelasan Neural Correlate Society.

Lantas, ilusi optik apa aja yang berhasil masuk dalam daftar ilusi optik terbaik Neural Correlate Society tahun ini? Well, dari 10 finalis yang ada, berikut ini Genmuda.com rangkumin 5 di antaranya, yang sejauh ini udah dapat dukungan suara terbanyak dari para netizen:

1. ‘Caught Inside a Bubble’

Ilusi optik ini pada dasarnya ngegunain beberapa ilusi secara bersamaan. Di ilusi optik ini, kamu bisa ngelihat sejumlah warna baru yang berbeda, yang muncul dari gambar lingkaran target warna-warni yang ditampilin secara bergantian dengan gambar gelembung abu-abu beragam ukuran.

Menurut Neural Correlate Society, yang menarik dari ilusi optik ini adalah warna berbeda pada tiap gelembung muncul berdasarkan ukurannya. Dengan kata lain, masing-masing gelembung “menangkap” warna pada lingkaran target yang ukurannya sesuai dengan gelembung tersebut.

2. ‘Motion Integration Unleashed: New Tricks for an Old Dog’

Ilusi optik ini sebenarnya cukup familiar, tapi dibuat dengan skala yang besar. Ilusi optik ini bergerak dan berkembang dengan cara yang sulit buat diproses dan dipahami secara real time atau saat itu juga. Lewat ilusi optik ini, kamu bisa ngelihat bahwa elemen Gabor yang ada sebenarnya engga berubah posisi, melainkan cuma ngelayang, sehingga nimbulin ilusi bahwa semua konfigurasi tersebut bergerak.

3. ‘Remote Controls’

Pada ilusi optik ini, dua persegi panjang yang identik tampak berubah jadi terang dan gelap secara bersamaan. Namun demikian, ada kalanya kedua persegi panjang tersebut terlihat kayak berkedip secara bergantian. Terkait dengan itu, Neural Correlate Society ngejelasin bahwa persegi panjang tersebut bakal terlihat berkedip saat ada celah di antaranya. Efeknya pun luar biasa bukan cuma gara-gara peralihannya yang cepat, tapi juga karena perubahan itu bisa terjadi pada jarak yang besar.

4. ‘Silhouette Zoetrope’

Kamu masih ingat mainan zoetrope ‘The Crooked Man’ di film ‘The Conjuring 2’? Nah, ilusi optik ini semacam versi modifikasinya. Gambar yang biasanya ada di dalam zoetrope malah nyiptain ilusi pergerakan yang dipindahin ke bagian luarnya. Saat zoetrope tersebut diputar, celah yang ada nyorotin cahaya di belakang gambar potong, sehingga nampilin animasi yang tampak kayak berada di dalam dan nimbulin ilusi siluet bergerak yang dipindahin ke bagian luar.

5. ‘Ambiguous Cylinder Illusion’

Ini dia nih ilusi optik yang baru-baru ini udah ngehebohin internet. Saat ngelihat ilusi optik ini, kamu mungkin engga bakal percaya lagi sama mata kamu. Objek 3D yang kamu lihat bakal muncul sebagai bentuk persegi atau lingkaran, tergantung pada perspektif kamu. Kamu bahkan engga bisa ngoreksi interpretasi kamu dan mahamin bentuk asli objeknya, meskipun kamu secara logis tahu bahwa persepsi tersebut berasal dari objek yang sama, engga peduli objeknya diputar di depan kamu atau engga. (sds)

Comments

comments

Gabrielle Claresta
Eccentric daydreamer