Selasa, 23 April 2024

Genmuda – Kemenangan Spanyol atas Italia, 3-0 di babak kualifikasi Piala Dunia, Minggu (3/9) dini hari WIB, gak lepas dari performa apik Isco. Gelandang Real Madrid itu sukses mengemas dua gol, sebelum akhirnya digantikan oleh David Villa pada menit ke-89.

Tiga gol Spanyol pada laga tersebut dicetak oleh Isco (menit 13 dan 44) dan Alvaro Moratta (menit 77). Gak cuma lewat sepasang gol doang gengs, Isco juga mencuri perhatian penonton usai memamerkan skill nutmeg (mengolongi bola lewat kaki lawan). Dan salah satu pemain yang ‘dikolongin’ oleh Isco adalah Marco Verratti.

“Saya sangat kewalahan melawan Isco,” aku Verratti setelah laga Grup G tersebut.

Namun demikian, dilansir dari Metro, pemain PSG itu juga mengaku sangat kagum dengan skill yang dipamerkan oleh Isco dan mengaku permainannya di atas Lionel Messi sekalipun.

“Saya kaget dengan penampilannya [Isco], Messi pun bahkan tidak mendekati level itu.” terang Verratii.

“Ketika melihat nutmeg yang saya alami, saya meresa mau berdiri dan bertepuk tangan.” pungkasnya.

Dengan kemenangan ini, Spanyol berhasil berada di puncak klasemen grup G dengan 19 poin dan Italia di posisi kedua dengan 16 poin. Tapi nih, Isco bukan satu-satunya pemain yang berhasil membuat lawannya mati kutu usai di-nutmeg. Berikut ini Genmuda.com rangkum 5 nutmeg terkeren lainnya. Cekidot!

5. Cristiano Ronaldo vs Manuel Pablo

Pemain belakang Deportiv dibuat kewalahan buat gagalin serangan CR7. Biarpun pertandingan tersebut dimenangin Real Madrid dengan skor 2-0, tapi salah satu momen yang gak terlupakan dari pertandingan tersebut adalah saat CR7 ngolongin kapten Deportivo, Manuel Pablo. Saking gesitnya, Pablo dibikin pontang-panting sama kapten timnas Portugal tersebut.

4. Kevin De Bruyne vs Jordi Gomes

Kevin De Bruyne sukses ngolongin pemain belakang Sunderland, Jordi Gomez. Kerennya nutmeg itu dilakuin dengan posisi membelakangi lawan. Wajar kalo akhirnya Gomez jatuh dan penonton pun bersorak kegirangan. Di laga itu pun City menang telak 4-1 dan berhasil meraih Piala Liga musim 2015/2016.

3. Lionel Messi vs James Millner

Perpaduan tiki-taka dan nutmeg dari seorang Lionel Messi jelas jadi sesuatu yang sangat berkelas. Dan pemain yang berhasil dikolongin Messi dengan sangat syantik adalah James Miller di babak 16 besar Liga Champions, dimana El Barca menang agregat 3-1 atas The Citizen.

2. Aurelien Chedjou vs Ibrahimovic

Nutmeg gak melulu punya pemain depan, bukti seorang Chedjou pernah ngelakuin hal tersebut saat membela Lille di Ligue 1. Lucunya, pemain yang berhasil doi kolongin adalah Ibrahimovic saat masih berseragam PSG. Sama kayak Verratti, Ibra juga keliatan tersenyum kecut kagum sambil menahan malu setelah dikolongin Chedjou. Sak ae lo Bra!

1. Ronaldinho vs Steven Gerrard

Kalo keempat nutmeg di atas masih biasa aja, maka skill Ronaldinho ini jelas TERBAIK. Kenapa? Soalnya doi nutmeg sambil lari dan ngegocek lawannya. Saking kerennya Steven Gerrard yang dikolongin doi pun sampe tersungkur (beneran jatuh). Savage abis!

Comments

comments

Saliki Dwi Saputra
Penulis dan tukang gambar.