Selasa, 23 April 2024

Genmuda Kata orang, kalau kamu mirip sama pasangan kamu berarti kalian jodoh. Itu beneran engga sih?

Sebagian dari Kawan Muda mungkin cenderung percaya gak percaya sama hal tersebut. Tapi, kini kamu engga perlu khawatir atau pusing-pusing lagi, soalnya udah ada orang yang cukup kepo dan akhirnya memutuskan buat meneliti hal tersebut. Niat abis deh tuh orang pokoknya.

Nama orang itu adalah Robert Zajonc, psikolog dari University of Michigan. Doi melakukan penelitian terhadap foto pasangan yang sudah bersama selama 25 tahun. Siapa sangka, hasilnya menunjukkan kalau semua pasangan dalam foto tersebut memiliki kemiripan wajah dan hal itu semakin kerasa dari tahun ke tahun.

Robert Zajonc (Sumber: socialcompas.com)

Penelitian tersebut juga menunjukan kalau pasangan yang berbahagia berpotensi besar punya kemiripan wajah yang sama. Hal itu dilihat dari mimik wajah dan ekpresi mereka. Lah, kenapa ya bisa gitu ya?

FYI, hal tersebut terjadi karena komunikasi dan interaksi mereka yang membentuk garis dan sisi wajah. Contohnya, pada saat mereka tersenyum dan tertawa, mereka akan membuat guratan yang sama pada wajah mereka.

Jadi, sebenarnya kamu kamu bukan harus mirip dulu sama pasangan kamu biar kalian dibilang jodoh. Tapi, kalian akan terlihat mirip karena bahagia bareng. Selain itu, kepuasan tiap pasangan satu sama lain juga akan menambah tingkat kemiripan. Intinya, kalau semakin bahagia, semakin mirip pula kalian.

Nah, kamu bahagia engga sama pasangan kamu, Kawan Muda? Kalian mirip gak? Kalau memang engga mirip, jangan dimirip-miripin ya. (gct)

Comments

comments

Wisnu
An average joe lives in the value of curiosity/orang biasa tukang kepo.