Selasa, 30 April 2024

Genmuda – Selesai sudah masa penantian ponsel selfie canggih yang satu ini. Setelah dibikin penasaran sama berbagai iklan yang nampilin Chelsea Islan, Oppo F5 resmi meluncur di seluruh Indonesia, Senin (13/11).

Ponsel tersebut bisa dipesan di sejumlah toko online, misalnya JD.id, Elevenia, Matahari Mall, Shopee, dan Tokopedia sejak diluncurin. Di Lazada, malah udah ada 650 unit yang lunas dipesan. Tingal tunggu kedatangan wujudnya, 21 November.

Meskipun demikian, ponsel tersebut udah bisa dijajal ketika peluncurannya di Jakarta. Rekan media dan para undangan mencoba F5 seri 4GB RAM (3.999.000 rupiah) dan 6GB RAM (5.199.000), dua seri yang tersedia duluan. Versi 3GB RAM, atau F5 Youth bakal tersedia akhir November dengan harga yang pastinya lebih ramah di kantong anak muda.

Tiap seri tersebut dilengkapi CPU Mediatek Helio P23 berinti delapan (octacore) dengan kecepatan hingga 2.5Ghz, berarti bebas lag saat main game sekelas AoV. Layarnya FHD+ 6 inchi (skala 18:9 atu 2:1) ponselnya jernih dengan intensitas 401 pixel per inch yang menghasilkan gambar lebih tajam bebas rabun.

Dalam pemakaian standar, baterai 3.200mAh ponsel ini bertahan hingga 12 jam. Di samping teknologi keren itu, terpasang software kecerdasan buatan (AI) pada sistem kamera semua tipe F5. Kameranya pun jadi sepintar ini, gaes.

1. Beautification terpersonalisasi

©Genmuda.com/2017 TIM
©Genmuda.com/2017 TIM

Beautification standar cuma punya satu jenis cara untuk mempercantik hasil selfie. Yaitu dengan memutihkan, menerangkan, dan menghaluskan permukaan wajah yang terlihat kasar.

“Dalam kondisi foto yang tidak ideal, hasil selfienya justru tidak seimbang. Selfie pria jadi terlalu cantik, selfie dengan banyak cahaya jadi terlalu glowing, dan selfie tertentu jadi mengasilkan bentuk wajah yang aneh,” tutur Marketing Planning Manager Oppo Indonesia, Suwanto dalam presentasi produk.

Dia bilang, “Fitur AI Oppo bisa mendeteksi lebih dari 200 titik wajah dan menempatkan beautifikasi yang cocok untuk tiap jenis wajah.” Foto selfie cowok bakal dipertegas bagian alis dan jenggot, serta memperdalam area mata untuk nunjukin kesan maskulin.

Pada selfie cewek, area kulit akan diperhalus di bagian bawah mata dan area pipi. Bibir dan pipi akan diedit hingga lebih berona, dan pencahayaannya akan disesuaikan supaya tetep seimbang tanpa ada area yang terlalu terang dari area lain.

2. Juga berfungsi pada group selfie

©Genmuda.com/2017 TIM
©Genmuda.com/2017 TIM

Suwanto bilang, AI Beautification Oppo hampir mirip pengenalan wajah pada otak manusia. “Sehingga, fitur percantikannya juga berfungsi dalam group selfie,” tutur beliau. Tiap wajah orang di foto akan terdeteksi dan diberikan beautification sesuai jenis kelamin, tipe wajah, warna kulit, dan tata pencahayaannya.

3. Live Beautification

©Genmuda.com/2017 TIM
©Genmuda.com/2017 TIM

Fitur itu juga berfungsi saat kamera depan dalam mode live broadcast juga mode video. Fungsinya bakalan mantap, baik saat wajah menggunakan makeup atau nomakeup.

4. Prioritas wajah

©Genmuda.com/2017 TIM
©Genmuda.com/2017 TIM

Kepintaran AI kamera Oppo F5 bahkan mampu menyesuaikan tingkat pencahayaan dan memberikan sejumlah efek yang diperlukan. Dengan begitu, tiap hasil foto bakal terlihat seimbang titik fokus, kontras, tone warna, dan tata pencahayaannya sesuai dengan jenis wajah. Foto tanpa wajah orang bakal standar-standar aja.

5. Mengenal wajah asli

©Genmuda.com/2017 TIM
©Genmuda.com/2017 TIM

AI di kamera depan Oppo F5 juga terhubung sama fitur face unlock. Dengan begitu, ponsel yang sudah masuk lock screen bisa terbuka secara otomatis ketika kamera selfie mengarah ke wajah pemiliknya.

Layarnya juga bisa terbuka ketika ada perubahan minim pada wajah pemiliknya. Misalnya, ketika pasang/copot kacamata, senyum/cemberut, merem/melek, atau manyun/senyum.

Dengan sistem keamanannya, AI Oppo F5 gak bakalan membuka kunci ketika berhadapan dama foto, topeng wajah, atau poster pemiliknya.

6. Dibalut dengan kamera mumpuni

Hasil editan AI Oppo F5 jarang jelek berkat kamera depan belakang yang NTAPS. Kamera selfienya sebesar 20MP dengan bukaan lensa f/2.0, yang bisa mengasilkan foto bokeh.

Sementara itu, kamera belakangnya sebesar 16MP dengan bukaan lensa f/1.8 yang jago banget memotret apapun, termasuk ketika pencahayaan minim ataupun relatif ekstrem gelap-terangnya, misalnya saat motret lampu di kala malam.

Kepintaran AI ini dikembangin tim teknis Oppo setelah berkonsultasi sama pakar tenologi dan pakar make up. “Sehingga hasil beautificationnya jauh lebih natural dan pas dengan berbagai keunika wajah,” tutur Suwanto.

Dia memungkaskan penjelasannya dengan satu pesan: “Oppo F5 adalah ponsel dengan teknologi beautification terbaik kami saat ini, bahkan di antara jenis ponsel lain.” Kebenarannya cuma bisa diuji sendiri. (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.