Rabu, 4 Desember 2024

Genmuda – Saat sulit sampaikan perasaan ke gebetan atau orang yang kamu kagumi secara rahasia, ungkapkan dengan makanan. Dengan makanan yang tepat, ada kemungkinan doi balik suka sama kamu.

Genmuda.com sama sekali gak ngomongin pelet, pelicin, susuk, apalagi obat-obatan terlarang. Melainkan, makanan sehari-hari yang bisa menimbulkan cinta berdasarkan kandungan zat kimianya.

Biar kamu gak kepo berat, mendingan langsung simak makanannya di bawah ini:

9. Tiram

via okezone.com
(Sumber: okezone.com)

Tiram dan kerang-kerangan mengandung gliserin dan zat seng yang berfungsi buat pembentukan otot cowok plus nambah hormon testosteron secara alami.

8. Jamur

via sajiansdap.grid.id
(Sumber: grid.id)

Secara kimiawi aroma asam amino pada jamur mirip sama aroma hormon cowok ketika mereka merasa bergairah yang pada akhirnya bikin cewek juga bergairah. Teorinya sih begitu.

7. Cabai

via nusabali.com
(Sumber: nusabali.com)

Secara biologis, efek memakan cabai sama dengan efek melihat gebetan tiba-tiba menatap mata kamu dengan seksama. Wajah memerah, leher terasa panas, dan jantung berdebar. Ngajakin doi kencan sambil makan yang pedas-pedas juga bakal muncullin cerita tersendiri.

6. Rempah-rempah

via cairofood.id
(Sumber: cairofood.id)

Fungsinya sama kayak cabai. Rempah-rempah juga melancarkan peredaran darah. Selain itu, wewangiannya menyamankan perasaan. Makanya, wajar kalo Warga Romawi menggunakan aroma-aroma dan mengonsumsi makanan yang mengandung rempah macam kayu manis jelang malam pertama.

5. Asparagus

via belleofthekitchen.com
(Sumber: belleofthekitchen.com)

Warga Eropa zaman dulu percaya kalo asparagus mengandung senyawa yang bangkitin gairah cowok. Makanya, warga Prancis di abad 19 menyajikan asparagus jelang hari pernikahannya. Secara kimiawi, zat dalam Asparagus bermanfaat buat melancarkan peredaran darah.

4. Vanila

via dessertswithbenefits.com
(Sumber: dessertswithbenefits.com)

Warga Meksiko sejak zaman dulu percaya kalo vanila bisa merangsang munculnya cinta, baik dengan menghirup aroma atau merasakan rasa eksotisnya. Di zaman modern, vanila identik sama es krim, makanan yang dinikmati bareng kekasih kala kencan.

3. Anggur

via islamidia.com
(Sumber: islamidia.com)

Warga Eropa zaman dulu memandang anggur sebagai simbol cinta. Pada zaman modern, anggur diolah menjadi wine yang kemudian membuat orang bermabuk dan terlena dalam perasaan. Selain diberi untuk doi, kamu juga bisa jadikan anggur sebagai hantaran buat calon mertua.

2. Apel

via hellosehat.com
(Sumber: hellosehat.com)

Secara simbolis, apel melambangkan godaan pertama yang manusia rasakan di akhirat. Seperti yang diketahui, Adam dan Hawa memakan buah itu hingga akhirnya ke diturunkan ke Bumi.

Secara ilmiah, apel mengandung banyak zat yang dibutuhin tubuh supaya tetep sehat. Ngasih apel atau pai apel ke gebetan, artinya kamu ingin doi selalu sehat. Kurang romantis apa coba?

1. Cokelat

via businessinsider.co.id
(Sumber: businessinsider.co.id)

Tanpa perlu diolah, cokelat batangan adalah makanan yang artinya sama dengan “Aku sayang kamu.” Biasa dikasih saat Valentine, cokelat tuh mengandung senyawa yang membangkitkan perasaan senang, perasaan yang erat kaitannya sama jatuh cinta.

Tuh sembilan makanan yang melambangkan cinta dan mengandung kandungan zat yang bikin orang merasakan cinta. Coba deh kamu makan bareng gebetan. Selanjutnya, nikmati sendiri. (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.