Jum'at, 26 April 2024

Genmuda – Kawan Muda yang termasuk anak Generasi 90-an pasti udah engga asing lagi sama serial kartun ‘Hey Arnold!’. Tapi, kamu tahu engga sekarang para pengisi suaranya udah pada kayak gimana?

Di samping berita soal Nickelodeon yang lagi ngegarap sebuah FTV baru berdasarkan akhir kisah ‘Hey Arnold!’, belakangan ini juga marak beredar kabar mengenai penampilan pengisi suara Arnold yang (OMG) udah gede dan berubah drastis jadi pria idaman.

Tapi, pengisi suara Arnold di kelima musim ‘Hey Arnold’ ternyata engga cuma satu orang doang loh, Kawan Muda. Yang lebih gokilnya lagi, kebanyakan aktor yang pernah jadi pengisi suara si kepala rugby sekarang semuanya udah sama-sama keren dan super seksi.

Engga percaya? Lihat aja buktinya berikut ini (plus satu aktor lainnya yang ngisi suara sahabat Arnold, Gerald):

 

  1. Lane Toran Caudell

A post shared by Lane Toran (@lane_toran) on

Aktor yang sekarang udah berusia 33 tahun ini ngisi suara Arnold di musim pertama dan di enam episode musim kedua. Selain ngisi suara di ‘Hey Arnold’, doi pun ngisi suara di serial kartun lain kayak ‘The Rugrats: All Growed Up’ dan ‘Jimmy Neutron: Boy Genius’.

Nah, tahun ini, Caudell juga kebagian buat berperan di serial drama ‘Nashville’ dan ‘Satisfaction’. Belum ada kabar apakah doi akan kembali jadi pengisi suara Arnold di FTV ‘Hey Arnold!’ Kalau engga doi, ya semoga aja salah satu dari empat mantan pengisi suara Arnold lainnya.

 

  1. Phillip Van Dyke

Disneyland with this crazy kid.

A post shared by Phillip Van Dyke (@phillvandyke) on

Pria yang juga udah kepala 3 (atau tepatnya berusia 31 tahun) ini kebagian jadi pengisi suara Arnold buat ngegantiin Caudell sampai musim ketiga ‘Hey Arnold!’ Doi juga dikenal lewat perannya sebagai Luke dalam film Disney Channel ‘Halloweentown’.

Tapi, sekarang Van Dyke udah engga berkecimpung di dunia akting lagi. Doi kabarnya udah pindah haluan karir dan kerja di perusahaan jasa keuangan. Doi pun lebih sibuk ngabisin waktu bareng istrinya, Jennifer Van Dyke, dan dua anaknya, Paris dan Flynn.

 

  1. Alex D. Linz
Alex D. Linz (Sumber: MTV)

Engga kayak Caudell dan Van Dyke, pria berusia 26 tahun ini cuma kebagian ngisi suara Arnold sebanyak dua episode di musim kelima, yaitu episode ‘April Fool’s Day’ dan ‘The Journal’. Terlepas dari itu, foto di atas berhasil nunjukin kalau doi masih kebagian karisma para pengisi suara Arnold lainnya.

Sayangnya, Linz sekarang juga udah engga aktif lagi sebagai seorang aktor, sama kayak Van Dyke. Doi dulu sempat gantiin Macaulay Culkin di ‘Home Alone 3’. Doi pun terakhir kali diketahui muncul buat berperan sebagai Owen Norris di film ‘Choose Connor’ di tahun 2007 yang lalu bareng sama Steven Weber.

 

  1. J.D. Daniels
J. D. Daniels (Sumber: MTV)

Kalau Linz masih kebagian dua episode, maka lain halnya dengan mantan aktor berusia 35 tahun ini. Doi cuma sempat jadi pengisi suara Arnold di episode pilot ‘Hey Arnold!’ Meski begitu, doi tetap engga kalah kece dan ganteng dari para pengisi suara Arnold lainnya.

Sementara itu, di samping jadi pengisi suara Arnold, Daniels juga dikenal lewat perannya sebagai Peter Mark di film ‘The Mighty Ducks’ dan Ben di film ‘CB4’. Doi pun sekarang kabarnya lagi nempuh pendidikan di Columbia University di New York City.

 

  1. Jamil Walker Smith
Jamil Walker Smith (Sumber: 20th Century Fox)

Engga kayak Arnold, aktor yang jadi pengisi suara sahabatnya, Gerald, cuma ada satu, yaitu Smith. Doi baru berusia 14 tahun pas episode perdana ‘Hey Arnold!’ ditayangin dan suaranya berubah di tahun 2000-an sampai-sampai harus dimanipulasi secara digital biar kedengeran lebih tinggi.

Aktor berusia 33 tahun ini juga dikenal lewat perannya sebagai Ronald Greer di serial ‘Stargate Universe’. Doi pun sempat dapat peran di beragam serial lain — kayak ‘Sister, Sister’, ‘Girlfriends’, ‘Bones’, ‘The X-Files’, dan ‘The Bernie Mac Show’ — serta muncul di ‘General Hospital’ tahun lalu. (sds)

Comments

comments

Gabrielle Claresta
Eccentric daydreamer