Selasa, 10 Desember 2024

Genmuda – Band asal Inggris, The Vamps dipastikan akan menggelar konser di Indonesia pada 13 Agustus 2019, Kota Kasablanka Hall, Jakarta. Konser perdana mereka di Indonesia ini sekaligus menjadi obat kangen buat para fans di tanah air.

Menurut Choky Halomoan, Media dan Public Relations dari Ck Star Entertainment Indonesia selaki promotor. British Pop Rock merupakan genre musik yang memiliki tempat tersendiri di hati penggemar musik di Indonesia.

Oleh sebab itu kehadiran band yang digawangi oleh Bradley Simpson (vokal dan gitar), James McVey (gitar dan vokal), Connor Ball (bass dan gitar) dan Tristan Evans (drum dan vokal) ini menjadi pilihan yang pas buat anaq bripop.

CK Star Entertainment menyediakan tiga kategori tiket dengan harga yang bervariasi, mulai dari VIP (Rp 2,250 juta), Festival A (Rp 1,250 juta), dan Festival B (Rp 850 ribu).

Dok. CK Star Entertainment

“Tiket konser sudah bisa didapatkan mulai tanggal 1 Juli 2019 secara online melalui situs ckstarentertainment.com.” tambah Choky dalam keterangan pers yang diterima oleh Genmuda.com.

The Vamps sendiri pernah meraih penghargaan ‘Best British Group’ di tahun 2016. Setahun kemudian  single mereka yang berjudul “Night & Day” berhasil menduduki puncak “Official UK Albums Chart”. THE VAMPS merupakan band pertama yang menjadi headline“London’s O2 Arena” selama lima tahun berturut-turut.

So, ngelihat deretan penghargaan di atas wajib hukumnya buat kamu yang ngefans banget sama The Vamps buat dateng ke acara ini. See you there, gengs!

Comments

comments

Wisnu
An average joe lives in the value of curiosity/orang biasa tukang kepo.