Jum'at, 19 April 2024

Genmuda – Zinedine Zidane hengkang dari jabatannya sebagai pelatih Real Madrid bukan karena desakan tim. Keputusan itu diambil dengan pertimbangan pribadi bahwa Los Blancos butuh perubahan.

Kepergian itu bisa dilihat sejak Mei lalu. Ketika itu, Zidane ngomong bahwa masa depan doi di Madrid gak terpengaruh hasil Liga Champions. Klub yang diasuhnya gagal meraih piala La Liga dan malah finish di posisi tiga.

Posisi kedua liga lokal Spanyol itu diduduki Atletico Madrid. Sementara posisi puncak diraih musuh abadi Madrid, Barca. Itulah sebabnya ada kabar yang bilang bahwa Zidane hengkang karena digiring manajemen Madrid.

Demi El Real

via gq.com
(Sumber: gq.com)

Namun demikian, kabar tersebut ditampik Zidane. Saat konferensi pers 31 Mei waktu setempat, pelatih yang bawa Madrid sabet hatrick Piala Champions League itu bilang, “Ini keputusan saya. Bagi banyak orang, ini tidak masuk akal. Bagi saya, ini waktunya perubahan.”

“Ini waktunya pergi. Pemain butuh arahan baru, metodologi yang berbeda, dan taktik lain supaya permainannya tidak terbaca tim lawan musim depan,” tutur pelatih yang mengepalai Madrid selama 2,5 tahun itu.

Zidane pun bilang, “Jika saya tetap di sini musim depan, mungkin sulit bagi kami untuk menangi trofi. Anda lihat sendiri hasil di Copa del Rey musim ini,” tutur dia.

Presiden Real Madrid, Florentino Perez bilang, “Keputusan Zidane sangat mengejutkan. Kami semua bersedih hari ini. Namun, apa mau dikata. Dia sudah memutuskan dan kita hanya bisa menghargai keputusannya.”

Pengganti Zidane

via en.as.com
(Sumber: en.as.com)

Sejauh ini, Madrid belum ngasih keterangan soal pengganti Zidane. Namun, proses lirik kanan lirik kiri pasti udah di mulai. Dan, tatapan mata itu jatuh ke beberapa nama yang gak asing lagi.

Misalnya, Arsene Wenger yang telah melepas jabatan dari Arsenal. Joachim Loew, pelatih Timnas Jerman juga bisa dipanggil. Kesempatan yang sama juga ada pada Guti, mantan pemain Real Madrid yang kini jadi pelatih tim junior Madrid.

Asal tau aja, ya. Sebelum melatih tim senior Madrid, Zidane melatih tim juniornya. Jadi, mungkin aja Guti yang dipilih lantaran Madrid pengen mencetak pelatih baru. Gimana menurut kamu? (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.