Selasa, 23 April 2024

Genmuda – Masa sih, seluruh proses pengujian untuk mendeteksi kanker bisa dilakuin sama satu tetes darah kita aja? Serius lo? Yup, katanya begitu nih Kawan Muda.

Satu tetes darah kita bisa mendeteksi kanker. Itulah yang dibilang oleh para peneliti dari Belanda di VU University Medical Cancer Center, Amsterdam. Jadi, mereka baru aja melaporkan hasil studi yang menyatakan kalau cara untuk mendeteksi kanker dengan darah udah ditemuin.

Menurut ScieneDump, studi yang dipimpin oleh Dr. Tom Würdinger ini melibatkan seribu pasien kanker, dan mampu mendeteksi hingga 96 persen akurasi. Penelitian dibuat untuk melihat apakah sel-sel kanker ditemukan di dalam tubuh pasien, serta apa jenis kanker, lengkap dengan apakah kanker itu udah menyebar atau pindah menginfeksi bagian lain dari tubuh.

Sebagai perbandingan, bulan Mei lalu, teknologi screening kanker payudara berhasil meningkatkan deteksi hingga 67 persen. Jadi, penelitian VU University tersebut terhitung sangat signifikan dengan bisa mendeteksi 96 persen akurasi. Tapi, penelitian itu belum punya tingkat akurasi yang sama untuk ngedeteksi jenis kanker yang berbeda. Yang paling akurat, katanya adalah untuk mendeteksi kanker usus dan kanker otak.

Sebelum ditemuin teknologi dengan darah, deteksi kanker memakan waktu lama. Prosesnya yang ribet dan biaya yang mahal menjadi alasan utamanya. Contohnya aja dengan melibatkan metode skrining seperti PET-CT scan dan biopsi jaringan, serta tes-tes lainnya.

Terus, penting engga sih kita mendeteksi kanker? Menurut Cancer Research UK, diagnosis kanker dini ternyata penting loh, karena bisa mengurangi resiko sel bermetastasis jika cepat ditangani, hingga sangat meningkatkan tingkat kelangsungan hidup si pasien. Jadi, jangan anggap remeh ya kalau kamu ngerasain gejala-gejala aneh di tubuh kamu. Segera periksain langsung ke dokter!

Dr. Würdinger dan timnya berharap tes dengan satu tetes darah ini bisa tersedia dengan biaya rendah untuk publik pada awal tahun 2020 mendatang. Kalau dilihat dari tujuannya sih kita doakan saja penelitiannya bisa mendapatkan subsidi dari silang dari beberapa pihak terutama Pemerintah. So, kita tungguin ya! (sds)

Comments

comments

Ratu Rima
Forever needs: Foods. Cafe latte. Holiday. Writing. BIGBANG. and... You ♥