Jum'at, 19 April 2024

Genmuda – Asus dipastikan bakal kembali merilis laptop seri terbaru VivoBook S14 S433 dalam waktu dekat. Gak cuma mengikatkan perfoma, laptop satu ini juga menawarkan desain keren dan cocok buat gaya hidup Kawan Muda.

Buat urusan performa laptop ini dibekali dengan prosesor canggih Intel Core 10th Gen dengan kartu grafis NVIDIA GeForce MX250 sekaligus penyimpanan berupa PCIe SSD yang mendukungan buat aktivitas multimedia sehari-hari. Selain itu lebih gahar dari segi performa VivoBook S14 S433 juga diklaim lebih hemat baterai dibandingkan seri-seri pendahulunya.

Menurut Asus Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin, pada Senin (4/5), kehadiran VivoBook S14 S433 ditujukan buat anak muda yang mau tampil bebas dengan laptop canggih, mampu menunjang produktivitas, dan memenuhi gaya mereka.

“Kebebasan berekspresi merupakan pilar utama dari Asus VivoBook dan seri terbarunya kali ini akan membawakan performa terbaik dengan desain yang menarik bagi kawula muda,” tambah Jimmy.

Berangkat dari hal itu Asus emang gak memberikan desain yang kaku buat laptop terbarunya ini. Dengan bobot 1,4 kg dan ketebalan 15,9 mm VivoBook S14 S433 tampil dalam balutan warna ngejreng kayak Gaia Green, Resolute Red, Dreamy Silver dan Indie Black.

Gak cuma itu aja gengs, Asus memberikan stiker eksklusif karya Muklay yang tersedia untuk pembelian VivoBook S14 S433 di Indonesia. Sehingga pengguna bisa menempel stiker tersebut di bagian belakang laptop biar kelihatan kece. FYI, stiker ini juga telah disediakan di setiap paket penjualan VivoBook S14 S433.

Walau sejauh ini udah banyak bocoran mengenai VivoBook seri terbaru, namun saat berita ini diturunkan belum ada bocoran dari Asus terkait harga laptop anyar tersebut di Indonesia. (sds)

Comments

comments

Saliki Dwi Saputra
Penulis dan tukang gambar.