Kamis, 28 Maret 2024

Genmuda – Hiruk-pikuk English Premier League (EPL) tahun ini resmi berakhir Minggu malam (21/5). Musim 2016-17 ini, piala kompetisi bola paling bergengsi di Inggris itu diperoleh sama Chelsea dengan perolehan 93 poin dan total 85 gol.

Di posisi kedua, bertengger Tottenham Hotspur yang dapet 86 poin tapi jumlah golnya paling banyak, yaitu 86. Manchester City ada di posisi tiga dengan total 78 poin dan 80 gol, sementara Liverpool di posisi empat dengan 76 poin dan 78 gol.

Di “papan tengah,” ada Arsenal yang ngumpulin 75 poin dengan susah payah dan Manchester United yang lagi apes dengan 69 poinnya. Buat menyambut akhir dari petualangan tim-tim raksasa Eropa tahun ini, Genmuda.com mau ngasih tau kamu beberapa kejadian bersejarah yang muncul di akhir musim. Liat sendiri, ya.

1. Pertama kalinya Gunners gak lolos ke Champions League

via dorkjournal.com
Arsene Wenger syedih Arsenal gagal lolos ke Champions League musim depan. (Sumber: dorkjournal.com)

Biar jarang menjuarai EPL, Arsenal langganan jadi perwakilan klub Inggris yang berlaga di Champions League. Musim ini, The Gunners pertama kalinya “ketinggalan kereta” sejak musim 1997/1998. Kalo liat dari fixture-nya, ketertinggalan Arsenal lumayan tipis yaitu cma terpaut satu poin dan satu gol dari Liverpool di posisi empat.

2. Nasib MU di Champions League masih belum jelas

via bongda.com.vn
(Sumber: bongda.com.vn).

Manchester United belum tentu gagal menginjakkan kaki ke Champions League. Kalo doi menang ngelawan Ajax di final laga Europa League, maka doi bakalan lolos meninggalkan Arsenal di kasta kedua benua biru.

3. Harry Kane dapet Golden Boots

via Istimewa
Harry Kane menenteng piala Golden Boots di tangan kirinya. (Sumber: Istimewa)

Di Tottenham, Harry Kane sukses memperoleh 29 gol dan 7 assist. Kalo kata statistik, doi adalah pemain paling produktif karena bisa ngejebolin satu gol tiap 87 menit dari total 2531 menit permainannya sepanjang EPL 2016-17. Sayangnya mesin gol ini berbanding lurus sama prestasi Tottenham musim 2016/2017.

4. Alexis Sanchez bukan yang paling jago assist

via istimewa
Ekspresi lo ketika lo udah rajin assist tapi gagal jadi pemberi assist terbaik. (Sumber: Istimewa).

Kabar buruk lagi buat Arsenal. Alexis Sanchez yang musim-musim lalu selalu jadi pemain dengan assist terbaik kini dikalahin Gylfi Sigurdsson dari Swansea City. SERIUS! Ketika Sanchez berhasil lakuin 10 assist, Sigurdsson berhasil melakukannya 13 kali dengan sempurna sepanjang musim.

5. Gylfi Sigurdsson juga paling ‘kuli’

via fromthestands.co.uk.
Sigurdsson si kuli. (Sumber: fromthestands.co.uk).

Ketika pemain lain rata-rata bertanding sebanyak 2500-3000 menit sepanjang musim, Sigurdsson main selama 3328 menit. Pesaing berat si orang Islandia itu adalah Jermain Defoe yang main di Sunderland selama 3323 menit, menurut data BBC.

6. Manchester City untung banyak

via skysports.com
(Sumber: skysports.com).

Ditambah uang dari penampilan di TV, Chelsea sebagai juara berhasil memperoleh hadiah 152,8 juta poundsterling. Namun di nomor duanya malah diisi oleh The Citizen yang finis di urutan ketiga. Dari segi pendapatan, ternyata Manchester biru mendapat total 149 juta poundsterling.

7. Fans Liverpool tetep yang paling setia

via talksport.com
Kalo Liverpool jadi partai pasti menang pemilu mulu dah. (Sumber: talksport.com).

Tau dari mana? Tau dari pendapatan Liverpool lewat penampilan di TV. Jadi gini. Tiap siaran pertandingan EPL ditonton tuh, klubnya bakalan dapet uang. Dengan pendapatan TV sebesar 31,4 juta poundsterling, Liverpool resmi jadi klub yang pertandingannya paling banyak ditonton fans di seluruh dunia. Ntaps lah.

8. Chelsea yang menang, pertandingan MU yang disiarin di Indonesia

via thesun.co.uk
Kata MU, “You mad, bro??” (Sumber: thesun.co.uk)

Ketika stasiun TV luar negeri menutup EPL 2016-2017 dengan nayangin pertandingan Chelsea-Sunderland yang berakhir 5-1, stasiun TV Indonesia malah nayangin MU-Crystal Palace yang berakhir 2-0. Akibatnya, orang Indonesia gak kebagian nonton pengangkatan trofi EPL secara live.

9. Chelsea mecahin rekor kemenangan terbanyak

via independent.co.uk
Anak-anak Chelsea angkat trofi EPL. (Sumber: Independent.co.uk).

Arsenal boleh bangga karena pernah megang rekor tak terkalahkan, tapi Chelsea bisa medongak tinggi-tinggi karena sukses mecahin rekor kemenangan terbanyak. Dari 38 kali bertanding, The Blues menang 30 kali.

10. John Terry dan angka 26

via skysports.com
(Sumber: skysports.com)

John Terry yang memakai gelang kapten dan bernomor punggung 26 keluar dari lapangan pada menit ke 26 di pertandingan terakhir. Penonton ngasih standing applause mengiringi doi keluar lapangan. Kepada wartawan, legenda Chelsea yang udah merumput selama 22 tahun itu mengucap terima kasih kepada petinggi klub.

Habis itu, muncul selentingan kalo aksi “26-26” menyiratkan pemain berusia 36 tahun itu mau pensiun. “Suatu hari, saya pasti akan kembali merumput bersama Chelsea untuk waktu yang lebih lama,” itu kata-kata terakhir John Terry kepada wartawan. Apakah itu artinya Terry pensiun dan mau jadi pelatih? Kita liat aja nanti. (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.