Selasa, 19 Maret 2024

Genmuda – Sejumlah peristiwa menarik mengisi sepanjang hari selama awal-awal 2018. Belum genap 20 hari, ada sekitar 10 kejadian seru yang terus diomongin di berbagai kesempatan.

Peristiwanya beragam banget. Ada yang bernuansa positif, negatif, gosip, tudingan, hingga musibah. Baru awal tahun aja udah rame, gimana hingga ke akhir nanti, ya? Baca aja sendiri detil lebih lengkapnya. Nih.

1. Balkon Bursa Efek Indonesia (BEI) ambruk

via TMC Polda Metro Jaya
(Sumber: TMC Polda Metro Jaya)

Balkon di lantai Mezanin Gedung II BEI, Jakarta, ambruk, Senin siang (15/1). Sejumlah area langsung disterilkan kecuali buat kebutuhan evakuasi korban. Bahkan awak media dilarang mendekat. Polisi pastiin penyebabnya bukan bom. Komisaris Besar Polda Metro Jaya Argo Yuwono bilang, sejauh ini belum ada korban jiwa. “Mudah-mudahan tidak ada,” imbuhnya saat dimintai keterangan. Efeknya, semua perdagangan sesi II BEI diundur selama 1 jam.

2. Indonesia v Islandia

via kompas.com
Pak Jokowi dan jajaran kabinet bersorak atas gol perdana Indonesia ke gawang Islandia. (Sumber: Kompas.com)

Pertandingan persahabatan Indonesia v Islandia di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, Minggu (14/1) WIB seru karena beberapa hal. Pertama, karena Indonesia sempet mimpin angka 1-0 atas gol Ilham Udin Armayn, menit ke-29. Terus, karena kehebohan Presiden Jokowi sambut gol di stadion yang baru direnovasi jadi berstandar Asian Games itu.

3. Pernikahan Keenan Pearce

via liputan6.com
(Sumber: liputan6.com)

Setelah ditinggal nikah Raisa, Keenan Pearce buktiin ketegaran dan cintanya terhadap kekasihnya, Gianni Fajri, Minggu (14/1). Pevita Pearce, sodaranya Keenan, upload foto Keenan dengan caption, “Believe in magic.” Meski resepsinya disebut-sebut sederhana, aslinya sih enggak gitu kok. Pestanya berlangsung dengan konsep garden party ala pernikahan Anglo-Saxon di Inggris dan AS, bukan dengan konsep hajatan ala Indonesia. Keenan yang pake jas shocking pink pun berkesempatan dansa sama istrinya di depan tamu.

4. Liam Gallagher ke Indonesia

via ANTARA FOTO
Penampilan Gallagher di Ancol, Jakarta, Minggu (14/1). (Sumber: ANTARA FOTO)

Lain dari penyanyi cowok lain yang batalin jadwal konser di Indonesia dengan alasan jatuh dari sepeda, Liam Gallagher pegang janjinya. Doi tiba dan guncang fans musik rock, Minggu (14/1). Medsos pun gempar saat mantan personil Oasis itu tiba di Jakarta.

5. Video biru diduga Lala Marion Jola

via kwikku.com
(Sumber: kwikku.com)

Lala Marion Jola kesandung skandal film porno berdurasi sekitar 45 detik yang kesebar di medsos. Videonya nampilin cewek tanpa busana sedang telentang sambil direkam pria di atasnya yang juga berusaha tampilin muka cewek itu. Sejak kali pertama video rilis lalu viral seiring dengan pertandingan Indonesia v Islandia dan kawinan Keenan, semua ngira itu Lala. Hingga kini, kebenarannya belum terungkap dan Lala matiin kolom komentar akun Instagramnya.

6. Ahok gugat cerai istri

via ributrukun.com
(Sumber: ributrukun.com)

Semua orang kaget bukan main terhadap pelayangan surat cerai Basuki Tjahaja Purnama dari Veronica Tan ke Pengadilan Negeri Jakarta, 5 Januari. Soalnya, sejoli beranak tiga itu engga pernah diterpa isu miring sebelumnya. Malah, Veronica Tan identik sama citra istri setia yang dukung suaminya jalani hukuman di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok. Berkat kerapatan mulut tim pengacara, belum ada kabar pasti alasan perceraian tersebut.

7. Mata Najwa kembali di TV

via detik.net.id
(Sumber: detik.net.id)

Sempat diduga Najwa Shihab bakalan bikin media sendiri setelah cabut dari Metro TV bersama brand “Mata Najwa”,–yang doi besarkan belasan tahun. Ternyata, Wartawan Senior itu balik lagi ke TV. Kali ini, Trans7 yang dapat hak tayang siaran bincang berita itu.

“Pendekatannya akan berbeda. Trans7 punya kekuatan mengemas acara menjadi sangat menarik dan hidup. Kekuatan itu akan hasilkan karya yang diterima masyarakat,” terang presenter dengan idealisme anti-korupsi dan toleransi itu.

8. Mahar politik

via wartakota.com
Ini La Nyalla Mattalitti, politikus yang terlibat kasus mahar politik. (Sumber: wartakota.com)

Sepanjang minggu kedua Januari 2018, semua stasiun TV berita ngebahas soal mahar politik. Apa itu mahar politik? Itu adalah sejumlah uang yang diwajibkan partai kepada para kader (atau calon kader) yang pengen diusung ke kontes politik tertentu. Idealnya, mahar politik gak boleh ada karena melanggar hukum. Perwakilan partai harusnya dipilih secara internal berdasarkan visi-misi, kompetensi, dan integritasnya.

Topik itu mendadak rame karena tudingan La Nyalla Mattalitti. Dia menuding, Ketua Umum Partai Gerindra meminta uang Rp 40 miliar untuk keperluan pembiayaan saksi di tempat pemungutan suara Pilkada Jatim 2018.

9. Andika Kangen berulah (LAGI!)

via tribunnews.com
(Sumber: tribunnews.com)

Empat kali nikah, empat kali pula semuanya kandas di tangan Andika vokalis Kangen Band. Hubungan sakral seolah jadi enggak sakral lagi lantaran doi kawin-cerai segampang orang putus dan nyari pacar lagi. Masalahnya, semua mantan doi cakepnya bukan main. Skandal terparah doi sejauh ini adalah dugaan ngibul soal nafkah. Saat ditanya di salah satu acara media, Andika ngaku menafkahi anak dan mantan-mantan istrinya 15 juta rupiah perbulan. Ternyata, semua mantan istrinya pada gak setuju pernyataan itu.

10. Salju di Gurun Sahara

Salju beneran turun di sejumlah area Gurun Sahara, Benua Afrika. Kejadiannya berlangsung sejak minggu pertama Januari 2018, tepat saat musim salju di negara-negara belahan utara Bumi.

Normalnya, negara di belahan selatan Bumi mengalami musim panas/kemarau dengan udara hangat, panas, dan sangat panas. Kebalikan dari kondisi cuaca di belahan utara bumi.

“Saat suhu dingin di utara dan panas di selatan begitu ekstrem, situasinya jadi terbalik,” kata Mike Kaplan, ilmuwan atmosfer Institut Penelitian Gurun di Nevada, Amerika Serikat. (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.