Sabtu, 20 April 2024

Genmuda – Gerhana Matahari pada 9 Maret lalu emang jadi momen yang hits banget. Karena hanya terjadi beberapa ratus tahun sekali, setiap orang udah mempersiapkan diri baik-baik. Bahkan beberapa kota yang mendapatkan pemandangan gerhana matahari penuh mendadak menjadi kota tujuan wisata bagi wisatawan domestik ataupun mancanegara.

Momen fenomena seperti itu memang susah diulang lagi, maka dari itu coba deh susun kalender Kawan Muda dan cari tau fenomena langit apalagi yang terjadi di tahun 2016 ini?

1. Gerhana Bulan Penumbra 23 Maret 2016

(Sumber: Dunia Astronomi)

Yup, dua minggu setelah Gerhana Matahari, Kawan Muda bisa menikmati fenomena gerhana bulan penumbra. Singkatnya, ini merupakan fase dimana bulan memasuki bayangan semu bumi atau yang disebut penumbra. Cahaya bulan akan sedikit redup karena tertutup oleh bayangan bumi. Waktu yang tepat untuk menyaksikan gerhana bulan penumbra sekaligus melihat perubahannya adalah pukul 18.40-20.55 WIB. Tertarik?

2. Gerhana Matahari Cincin 1 September 2016

(Sumber: Istimewa)

Cincin api ini akan terlihat saat bulan melintas di depan matahari. Momen ini terjadi kebanyakan saat matahari terbenam sehingga bagi Kawan Muda yang ingin melihat harus mencari posisi ke arah barat. Gerhana ini dapat disaksikan oleh sebagian masyarakat Afrika, Australia, Arab Saudi, dan Indonesia. Untuk di Indonesia, beberapa provinsi yang beruntung yakni Jogja, Jawa Tengah, Jawa Barat, Banten, dan Lampung.

3. Gerhana Bulan Penumbra 17 September 2016

(Sumber: Pricebook)

Ini merupakan Gerhana Bulan Penumbra kedua di tahun 2016 sekaligus menutup rangkaian gerhana di tahun ini. Namun bedanya, seluruh masyarakat Indonesia dapat menyaksikan kecuali masyarakat di wilayah Papua. Khusus di wilayah Papua, gerhana ini akan terlihat bersamaan dengan matahari terbit.

4. Puncak Hujan Meteor Lyrids

(Sumber: Vivanews)

Sebenarnya, Hujan Meteor Lyrids ini terjadi antara 16-25 April 2016 sebagai pembuka musim kemarau di Indonesia. Namun, puncaknya diperkirakan akan terjadi pada tanggal 23 April 2016. Diperkirakan saat puncak hujan meteor, akan ada 20 meteor per jam. Sayangnya, cahaya meteor ini tidak akan terlalu terlihat dikarenakan tertutup oleh cahaya terang bulan purnama.

5. Bulan Purnama Perigee 16 Oktober 2016

(Sumber: Vivanews)

Biasanya terkenal dengan sebutan bulan purnama supermoon. Bulan akan berada pada titik perigee atau titik terdekat dari bumi, sehingga nanti bulan akan tampak besar dan lebih terang dari biasanya. Puncak bulan purnama supermoon ini berada pada waktu siang yakni jam 11.25 WIB. Tapi Kawan Muda engga usah khawatir, karena momen ini masih bisa dilihat hingga Senin siang di keesokan harinya.

Dari beberapa peristiwa fenomena langit yang akan terjadi, kira kira yang mana yang paling ditunggu oleh Kawan Muda? Apa fenomena ketemu atau balikan lagi sama mantan? *Eaaa… (sds)

Comments

comments