Kamis, 25 April 2024

Genmuda – Cewek yang melulu nyari cowo berdasarkan kegantengan, kegaulan, dan tingkat ekonominya doang pasti ujung-ujungnya sakit hati. Yaiyalah, girls! Kata banyak penelitian, tiga hal itu bukan tipe cowok ideal!

Kenapa begitu? Pakai logika aja dulu. Pertama, kegantengan bisa luntur seiring berjalannya waktu. Kegaulan bisa hilang begitu doi kenal game online paling seru. Terus, kekayaannya pasti habis bila gak dikelola dengan baik.

Lalu, kayak gimana tipe cowok ideal menurut penelitian? Langsung aja simak di bawah ini!

1. Pintar

via: Instagram
(Sumber: Instagram)

Riset Hanken Scchool of Economics di Finlandia berpendapat, cowok pintar cenderung setia. Makin pintar dia, makin setia dia dalam berpacaran dan membina rumah tangga. Jadi, gak perlu minder deketin cowok pintar karena kali aja he’s the one for you.

2. Dia bikin kamu tertawa

Penelitian gabungan Departemen Antropologi dan Psikologi University of New Mexico Amerika Serikat bilang, cowok dengan selera humor dan kecerdasan cowok berbanding lurus. Artinya, makin doi bisa ngelawak, makin doi punya kecerdasan. Kembali ke pasal pertama, cowok pintar tuh setia.

3. Dia mendukung karier kamu

via yonhapnews.co.kr
(Sumber: yonhapnews.co.kr)

Tanpa pengekangan dari cowok, kamu bebas dari stres dan bisa ngejar cita-cita. Kualitas hidup kamu dan doi pun ningkat hingga akhirnya kalian naik pelaminan. Karena cowok kamu suportif, pasti jarang ada pertengkaran di antara kalian.

4. Cowok kamu punya teman sejati

Sorry aja nih, girls. Cowok punya kepuasan sosial tersendiri ketika doi nongkrong sama bromancenya lebih dari ketika doi nongkrong secara sosial sama kamu, menurut SAGE Journal, 2017. Ketika hasrat sosial itu terpenuhi, cowok bakalan bebas dari stres dan punya mood lebih baik.

5. Doi bersedia mengakrabkan diri sama teman dan keluarga kamu

teman kuliah jpg dari ayobuka.com
(Sumber: ayobuka.com)

Bukan cerita baru ada cewek bersedia luangin waktu demi mendekatkan diri sama teman dan keluarga cowok. Kalo ada cowok bersedia melakukannya juga, jangan sampai doi lolos, girls!

6. Pintar secara emosi

Cowok pada dasarnya keras kepala. Tanpa penelitian ilmiah pun, semua cewek pasti bilang itu. Bila doi mulai tunjukin kemauannya mengurangi ego, doi cowok yang pintar secara emosi. Itu cowok ideal buat kamu menurut riset The Gottman Institute.

7. Mempertimbangkan omongan kamu

©Genmuda.com/2018 TIM
Penampakan chemistry Vanesha-Dolken di peluncuran teaser trailer “Teman tapi Menikah.” ©Genmuda.com/2018 TIM

Dr John Gottman yang juga merupakan penulis The Seven Principles for Making Marriage Work, cowok yang sering menolak saran ceweknya cenderung punya kelainan psikologis. Doi haus kekuasaan, tuh. Bukan tipe kamu banget, kan!?

8. Doi rela berusaha melanggengkan hubungan

Riset University of Texas bilang, pasangan yang langgeng bukanlah pasangan yang cowok dan ceweknya punya kecocokan dari awal. Melainkan, pasangan yang bersedia berkompromi supaya hubungannya lancar.

9. Dia ngerayain prestasi kamu

via: Unpad.ac.id
(Sumber: Unpad.ac.id)

Cowok yang bersedia senang saat kamu pun senang bukan cuma bikin mood kamu bagus. Riset di jurnal APA bilang, hubungan asmara juga bakalan lebih positif.

10. Dia punya nilai yang sama dengan kamu

Nilai yang dimaksud bukan nilai ulangan atau tes lisan loh, girls. Melainkan punya kesamaan visi, misi, cara, dan pandangan hidup. Gampangnya gini aja deh. Mustahil dong hubungan kamu dan doi berhasil kalo cuma kamu yang yakin sementara doi engga. Think about it.

Dari pemaparan itu, besar kemungkinan cewek bilang “semua cowok berengsek” karena patah hati menghadapi cowok tanpa ciri-ciri di atas. Jadi, gimana, girls? Pacar, gebetan, atau selingkuhan kamu punya 10 ciri cowok ideal itu? (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.