Kamis, 18 April 2024

Genmuda – Yoks, festival musik musim panas WE THE FEST (WTF) bakal kembali lagi digelar oleh Ismaya Live pada 20, 21, dan 22 Juli 2018 di Jakarta. Hari Jumat lalu, pihak Ismaya juga telah mengumumkan penjualan tiket 3-Day Pass atau tiket terusan 3 hari WTF 2018.

Terdapat dua kategori tiket yang bisa kamu pilih, yaitu General Admission (GA) dan Very Important Banana (VIB). Tiket GA dibanderol dengan harga Rp 960.000 untuk tier GA – Early Entry yang mewajibkan penonton untuk masuk ke dalam acara sebelum jam 4 sore setiap harinya selama 3 hari.

Kalo kamu pengen lebih santai, aja juga tiket GA – Presale 1 seharga Rp 1.040.000. Soalnya Tiket GA – Presale 1 ini memperbolehkan penonton untuk datang jam berapapun selama acara berlangsung.

Khusus kamu yang mau mendapatkan fasilitas lebih, terdapat tiket VIB yang memberikan berbagai fasilitas menarik untuk pembelinya seperti antrian khusus saat menukarkan tiket, antrian khusus saat masuk ke dalam acara, akses ke VIB Viewing Area yang terdapat di depan panggung, VIB bar, VIB toilet, dan VIB lounge. Harga tiket VIB adalah Rp 2.640.000. Semua harga di atas belum termasuk pajak sebesar 25% ya.

via: Wethefest
(Sumber: Ismaya Live)

Dari rilis yang diterima Genmuda.com, Senin (5/2), terdapat program tiket cicilan seharga Rp 1.600.000 yang memberikan pilihan pembayaran 15 hari sekali atau 30 hari sekali. Harga tersebut udah termasuk pajak sebesar 25%. Pembelian tiket bisa kamu dapetin di situs resmi WTF atau melalui tiket box resmi yang terdaftar di situs WTF.

FYI, pada tahun kelima penyelenggaraannya WTF 2018 akan menghadirkan 4 elemen yaitu musik, seni, fesyen dan makanan. Fase pertama pengumuman musisi-musisi pengisi acaranya juga akan diumumkan oleh Ismaya Live dalam waktu dekat.

©Genmuda.com/2017 TIM
Ki-ka: Ramengvrl dan Sarah Deshita presentasi sambil becanda. ©Genmuda.com/2017 TIM

“Musisi-musisi yang akan kami umumkan di fase pertama akan diwarnai oleh musisi-musisi mancanegara dan dalam negeri yang beragam,” kata Sarah Deshita selaku Assistant Brand Manager Ismaya Live.

“Sebagian besar dari musisi-musisi yang akan kami umumkan belum pernah ke Indonesia untuk tampil. We The Fest akan menjadi penampilan perdana mereka di Indonesia,” tutup Sarah.

Comments

comments