Jum'at, 29 Maret 2024
Tekno

HiVi Rilis Single Remake Secara Eksklusif di Yonder Music

©Genmuda.com/2017 TIMKi-Ka: Febrian Nindyo, Ilham Aditama, Nadhia Aleida, dan Ezra Mandira HiVi di peluncuran single terbaru mereka bersama Yonder Music, di Jakarta, Selasa (14/2). (©Genmuda.com/2017 TIM)

Genmuda – Kemeriahan Hari Valentine makin terasa dengan peluncuran single remake “Siapkah Kau Tuk Jatuh Cinta” eksklusif di Yonder Music, Selasa (14/2). Hits HiVi yang diaransemen ulang itu cuma bisa Kawan Muda putar di aplikasi streaming itu hingga 28 Februari mendatang.

Peluncurannya dihadiri Country Manager Yonder Music Indonesia, Zico Kemala Batin. Doi berharap, peluncuran musik eksklusif ini bikin para Hifriends, —sebutan fans HiVilebih dekat sama idola mereka.

Supaya kedekatannya makin real, Yonder bersama XL juga ngadain meet and greet dengan HiVi. Ilham, Nindyo, Erza, dan Neida juga ngebawain lima lagu di hadapan 153 Hifriends yang datang pada Selasa sore.

©Genmuda.com/2017 TIM
Ki-Ka: Zico Kemala Batin (Country Manager Yonder Music Indonesia), Ryan Maulana (Produser SANS Creative Management), dan Ade Putra (Brand Manager XL Axiata) membuka acaranya. (©Genmuda.com/2017 TIM)

Brand Manager XL Axiata, Ade Putra berharap kalo Yonder semakin jadi aplikasi streaming pilihan netizen.  “Acara ini merupakan bentuk komitmen kami kepada pelanggan setia XL dan Yonder Music tentunya,” tutur Ade kepada media.

Selain HiVi, XL Presents – Yonder Music Exclusive sebelumnya pernah menggaet Soundwave dan Afgan. Dalam acara promo ketiganya ini, single remake “Siapkah Kau Tuk Jatuh Cinta Lagi” hanya rilis di Yonder Music dan setelahnya baru tersedia di berbagai portal lain.

Kami juga telah menyiapkan materi untuk video klip yang rencananya rilis Maret nanti,” kata Ryan Produser SANS Creative Management yang menaungi HiVi.

Survive karena satu single

©Genmuda.com/2017 TIM
HiVi manggung di hadapan Hifriends setelah ngobrol bareng wartawan. Keren! (©Genmuda.com/2017 TIM)

Saat menyapa wartawan, HiVi bercerita kalo lagu “Siapkah Kau tuk Jatuh Cinta” punya makna penting bagi HiVi. Video klipnya juga udah ditonton hingga 31 juta kali di YouTube, loh.

“Karena lagu itu, HiVi masih bisa eksis hingga sekarang ini,” terang Nindyo kepada Genmuda.com.

Selain lagu itu, ada juga remake single “Mata Ke Hati” dan “Sama-Sama Tahu” di album Kereta Kencan. Nindyo yakin kalo album barunya bakal lebih ngena dengan kehidupan percintaan anak muda. “Nuansanya akan berbeda kok dengan album pertama yang rilis lima tahun lalu,” pungkas cowok 24 tahun tersebut.

Fitur snap karaoke

©Genmuda.com/2017 TIM
(©Genmuda.com/2017 TIM)

Diakui oleh Zico, pihaknya juga udah menyiapkan update fitur Yonder Music yang bakal jadi strategi ke depan. Doi berani ngebocorin salah satu fiturnya adalah snap karaoke.

“Dengan fitur itu, pengguna Yonder bisa merekam dirinya bernyanyi dan mengupload videonya ke media sosial,” kata Zico kepada media.

Yonder dan XL juga udah nyiapin tiket konser Coldplay gratis loh buat para pengguna XL Prioritas. Syaratnya kamu cuma harus dengerin lagu-lagu Coldplay sebanyak mungkin sampai kamu diundang.

Selanjutnya, Yonder juga bakal terus deketin musisi-musisi lokal. Harapannya, bakal ada lagu eksklusif yang bisa diputer di Yonder, sekaligus nambahin koleksi lagu-lagu dalam negeri. “Kami optimis Yonder bisa bersaing, atau malah lebih diminati dari aplikasi streaming lainnya,” tutup Zico. (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.