Jum'at, 29 Maret 2024

Genmuda – Tiap minggu, pasti ada kru klub bola yang kelimpungan saat diminta nulis line-up pemain buat dikirim ke panitia liga. Ada pemain sepakbola yang namanya ribet banget ditulis.

Itu baru ditulis. Penyebutannya lebih sulit lagi dan sering bikin komentator sepakbola salah sebut. Biar gampang, para fans memilih cara lain. Yaitu, dengan bikin nickname yang lebih gampang disebut.

Engga ada salahnya loh mengetahui penyebutan nama 15 pemain ini dengan benar. Biar apa? Tentunya biar kamu keliatan anak multi-lingual yang menghargai idolanya.

1. Wojchiech Szczesny

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Kiper Arsenal yang lai main di AS Roma ini lebih famous dengan nama wojo di antara tim satu klub. Komentator beberapa kali salah nyebut nama aslinya dengan sebutan “woj-chi-ech shez-ni.” Padahal, harusnya “Voi-check Sss-chez-ni.”

2. Anatoliy Tymoshchuk

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Sesama orang Ukraina sama sekali engga kesulitan nyebut nama mantan pemain Bayern Munchen dan St Petersburg ini. Tapi, komentator Inggris dan orang Indonesia suka keblinger. Jadi, inget, ya. Nama doi harusnya disebut “Ana-to-li Ti-mo-sss-chuk.”

3. Niko Kranjcar

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Dari Kroasia dia mencari nafkah di Tottenham dan kini ke Queens Park Ranger. Saking terbiasa bergaul sama bukan orang Kroasia, dia sampe terbiasa mendengar namanya salah disebut. Dalam hati, dia berharap ada yang bisa ngomong “Ni-ko Kran-char” dengan benar.

4. Dirk Kuyt

via squawka.com
(Sumber: squawka.com)

Nama depan pemain Feyenoord inigampang disebut. Bahkan orang Indonesia pun bisa nyebut Dirk dengan tepat. Namun, nama belakangnya yang agak tricky. Bukan disebut “Kait” atau “Koit,” Kuyt seharusnya disebut “Kout.”

5. Anthony Reveillere

via mirror.co.uk
(Sumber: mirror.co.uk)

Si anak Prancis yang gabung ke Sunderland ini sering pasrah ketika namanya salah disebut beberapa komentator. Maklum, nama belakangnya minim huruf vokal. Harusnya, nama doi diucap “An-to-ne Ra-va-yair.”

6. Cesar Azpilicueta

Pemain Chelsea ini sampe bikin video tutorial cara menyebut namanya, loh. Tujuannya, biar para follower dan subscriber doi engga salah nyebut. Jadi, berdasarkan video itu, namanya diucap dengan “Ce-saar Ath-pili-kweta.”

7. Mesut Ozil

via: Arsenal.com
(Sumber: Arsenal.com)

Orang Indonesia pasti nyebut nama andalan Jerman ini dengan “me-sut o-zil.” Padahal, engga gitu. Berhubung namanya merupakan percampuran Jerman-Turki, nama doi seharusnya diucap “Mae-zut Ot-sil.”

8. Simon Kjr

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Bukan disebut “Saimen Ker,” nama pemain Denmark yang berlaga di klub Fenerbache ini seharusnya diucap “Simon Kair” dalam Bahasa Inggris atau “Simon Keir” dalam Bahasa Indonesia.

9. Kim Kallstr0m

via mirror.co.uk
(Sumber: mirror.co.uk)

Pemain tengah Swedia ini punya nama belakang yang sering salah disebut. Anak-anak hipster Indonesia mungkin mengira dia bernama “Kim Kill Storm.” Padahal, orang Swedia manggil doi “Kim Chel-strum.”

10. Yevhen Konoplyanka

via skysports.com
(Sumber: skysports.com)

Yevhen adalah pemain kesekian Ukraina yang namanya salah diucap, disebut, dan ditulis bukan cuma oleh para fans melainkan para kru kesebelasannya. Keluarganya, sih, manggil doi “Ye-ven Ko-no-pley-ang-ka.”

11. Sime Vrsaljko

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Pemain sayap kanan Atletico Madrid yang dateng jauh-jauh dari Kroasia ini punya nama belakang minim huruf vokal. Tapi, tenang. Penyebutan namanya lebih mudah daripada penulisannya. Yaitu, “Shi-me Ver-sa-le-ko.”

12. Ilkay Gundogan

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Salah sebut, maka nama belakang doi bakalan mirip kayak nama penyakit yang membuat leher penderitanya mengembang. Kalo disebut dengan benar, pemain Manchester City asal Jerman ini adalah “El-ki Gun-do-han.”

13. Kevin Großkreutz

via karar.com
(Sumber: karar.com)

Karena mengandung huruf susah, nama doi sering ditulis jadi Grokreutz aja. Namanya jerman banget dan doi main di VfB Stuttgart. Biar engga salah, ketahuilah kalo nama doi dilafalkan jadi “Kevin Gross-kroi-tz.”

14. Sokratis Papastathoupoulos

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Pemain Yunani yang merumput di Dortmund ini punya nama depan mirip pemikir tenar negaranya. Dan, emang seperti itulah cara pengucapannya. “So-kra-tez Pa-pas-ta-tho-pu-los.”

15. Jakub Blaszczykowski

via sportskeeda.com
(Sumber: sportskeeda.com)

Dikenal dengan nama “Kuba,” pemain Polandia yang berlaga di FfL Wolfsburg ini bernama panjang Jakub Blaszczykowski. Engga perlu panik, gini cara nyebut nama doi: “Ya-kuub Blash-chi-kov-ski.” (sds)

Comments

comments

Charisma Rahmat Pamungkas
Penulis ala-ala, jurnalis muda, sekaligus content writer yang mengubah segelas susu cokelat hangat menjadi artikel.